Sabtu, 30 Januari 2010

Peringatan Hari Jadi ke-6 Kabupaten Samosir Diwarnai Dukungan dan Kritikan

Posted in Marsipature Hutanabe by Redaksi on Januari 10th, 2010
Samosir (SIB)
Peringatan hari jadi ke-6 Kabupaten Samosir, Kamis (7/1), diwarnai kata sambutan berisi dukungan dan kritikan. Kejadian itu ditengarai karena tahun 2010 ini, Samosir akan menggelar pesta demokrasi untuk memilih Bupati dan wakil Bupati baru.
Salah seorang tokoh masyarakat Op Manatap Simbolon dengan tegas mengatakan pembangunan di Samosir sudah berjalan baik. Dia mencontohkan, ruas jalan Tele-Pangururan sudah lebar serta terusan Tano Ponggol sudah diperlebar. “Apakah itu bukan merupakan pembangunan,” seru Op Manatap.
Kritikan datang dari pemrakarsa Kabupaten Samosir seperti TP Malau. Salah satu pemrakarsa yang terkenal kritis atas pembangunan Kabupaten Samosir ini, seolah menagih janji pembangunan yang sudah dilakukan Pemkab Samosir selama lima tahun terakhir.
Jalan menuju desa-desa masih banyak yang tidak layak. Konsep pariwisata yang didengungkan selama ini masih belum terlihat. Saya pernah membaca di koran ada pembangunan 1001 tangga. Sekarang kita belum tahu sampai sejauh mana perkembangan pembangunan tangga-tangga itu,” kata TP Malau.
Yang menarik, sambutan Manginar Sitanggang mewakili partai politik. Dia meminta semua pihak untuk objektif melihat pembangunan di Kabupaten Samosir. “Marilah kita melihat dengan jernih pembangunan di Samosir ini. Pakailah kacamata yang objektif, bukan memakai kacamata hitam,” kata Manginar.
Manginar menyampaikan banyak hal positif tentang pembangunan di Samosir. Bahkan dia berani menjamin, penerimaan CPNS di Samosir bersih dari uang. Dia mencontohkan, pernah menyodorkan Rp 50 juta kepada Bupati tapi ditolak oleh Bupati Samosir.
Bupati Samosir Mangindar Simbolon menanggapi sambutan para undangan mengatakan semua yang disampaikan itu untuk memperkaya pemahaman bersama tentang pembangunan di Samosir.
Dalam kesempatan itu, Bupati Samosir mengatakan tahun ini RSU Pangururan mendapat bantuan Rp 30 miliar dari pemerintah pusat. Menurut dia, dana-dana pusat yang harus digiring untuk mempercepat pembangunan di Samosir, bukan semata mengharapkan APBD Samosir.
Peringatan hari jadi ke-6 Kabupaten Samosir yang umumnya terdiri dari jajaran PNS di Pemkab Samosir, Kepala Desa, tokoh adat, tokoh agama terlihat kurang menghargai waktu. Hal itu terlihat, sebelum Bupati Samosir menyampaikan kata sambutannya, lebih setengah hadirin dari jajaran PNS sudah meninggalkan tempat.
Puncak peringatan hari jadi Kabupaten Samosir ke-6 diadakan di kantor Bupati Samosir, diawali kebaktian singkat dan upacara kenegaraan. Hadir Bupati Humbahas Maddin Sihombing dan beberapa perwakilan dari Kabupaten tetangga lainnya.
Peringatan hari jadi Kabupaten Samosir kali ini juga dirayakan di sembilan kecamatan. Berikut jadwal pelaksanaan dirgahayu Kabupaten Samosir. Untuk Sianjurmulamula (11/1), Simanindo (12/1), Onan Runggu (13/1), Nainggolan (14/1), Palipi (15/1), Ronggur Nihuta (16/1), Harian (18/1), Pangururan (19/1) dan Sitio-tio (20/1).(T12/d)

Tidak ada komentar: